Minggu, 02 April 2017

Maret yang Sibuk

Bulan Maret 2017 adalah bulan penuh peperangan bagi saya. Semua puncak tugas, laporan, kerja magang, dan tenggat waktu berpusat di bulan ini. Tidak ada sela untuk menunda lagi, bahkan untuk tidur lebih dari 6 jam saja langka. Sedangkan dingin masih menusuk diluar. Banyak ide yang perlu dituangkan di dalam bentuk laporan. Tapi menenangkan pikiran ternyata tidak mudah jika dalam sekali waktu dihadapkan dengan lima tugas besar yang berbeda.

Pagi ini saya bangun, menyadari ini sudah April, walau tugas tidak akan berhenti sampai saya benar-benar lulus, saya cukup lega. Saya bertahan. Saya bersyukur karena saya bertahan. Saya sudah berperang sampai di titik ini. Melawan pesimisme. Melawan keengganan. Melawan rasa malas. Melawan rasa mengantuk. Melawan batas-batas fisik. Melawan distraksi. Melawan berbagai perasaan yang menghalangi saya untuk bekerja.

Saat ini saya ingin mengambil waktu untuk berterima kasih dan menghormati. Untuk doa, dukungan, sandaran, kesabaran, kasih sayang, penguatan, kerja keras, dorongan, bantuan tak terhingga dari semua sekeliling saya dan diri saya sendiri.

Selamat jalan, Maret yang sibuk, Maret yang gila, Maret yang penuh peperangan.
Kita bertemu dalam puncak-puncak kritis dan harmoni yang unik.

Peak after Peak

Berkali-kali saya dengar lagu John Mayer, "War of My Life", mungkin karena lagu ini cukup mewakili perasaan saya:

"I'm in the war of my life
At the door of my life
Out of time and there's nowhere to run

I'm in the war of my life
I'm at the core of my life
Got no choice but to fight 'till it's done

So fight on (I won't give up)
Fight on everyone (I won't run)"

"War of My Life" by John Mayer



Manhattan, Kansas.
1 April 2017

7 komentar:

  1. Semangattttt, Kak Nike! Be pung Maret ini tahun ju lebi berat dari tahun-tahun sebelumnya. 'In the war of my life, at the core of my life' keknya bisa mewakili heheheee.

    Oiya, beberapa hari yang lalu entah kenapa be merasa ada mimpi ketumu Kaka, padahal ketong belom pernah ketumu ngobrol sebelumnya e heheeee. Kelihatannya be pung ingatan tentang bertemu Kaka walau secara son langsung saat Kaka masi TPI di gereja (mungkin ini yang dipakai di otak ketika muncul Kak Nikk di be pung mimpi).

    Selamat hari Minggu, semoga sehat selalu! ({})

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayuk! Terima kasih banyak, semangat juga disana <3 :*
      Wah, bisa muncul di mimpi begitu e :D
      Mungkin kita bisa ketemu ee, pas Ayuk sedang di Kupang, mungkin?
      Kapan2 kita bisa duduk cerita :) :)

      Hapus
    2. Oyi Kak ;)
      Semoga ada kesempatan bakatumu Kak Nikk secara langsung dan dudu bacerita sambil minum teh (dan berproyek bersama mungkin) :D

      Hapus
    3. Asiiik. Semoga ee Ayuk :) <3

      Hapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Mangaaat k.. U're such an inspiration for US!!! Lanjutkannn katong pu Ketos SMP 1..#KEDIPMATA God blesses :DDD

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasihhh buat semangatnya :* :D
      Semangat juga ee buat karirnya <3 Semoga sukses dan banyak bahagia :)

      Hapus